BANDENG TANPA DURI


Ikan Bandeng mempunyai rasa yang amat gurih, namun sayangnya banyaknya duri dan tulang mengurangi kenikmatan saat menyantapnya. Bahkan beresiko tinggi bila tidak berhati-hati dalam mengkonsumsi, terutama anak-anak.

Tetapi Anda tidak perlu khawatir, sebelum dimasak Anda dapat menghilangkan duri-duri Ikan Bandeng dengan beberapa langkah sederhana (meskipun prosesnya relatif sulit dan membutuhkan ketekunan).


Jumlah duri pada Ikan Bandeng adalah sebagai berikut; pada bagian punggung ada 42 pasang duri bercabang yang menempel di dalam daging dekat permukaan kulit luar, bagian tengah ada 12 pasang duri pendek, pada rongga perut ada 16 duri, dan bagian perut dekat ekor ada 12 pasang duri kecil.


Tahap pengolahan Ikan Bandeng tanpa duri ada dua; penyiangan dan pencabutan duri. Dan berikut adalah langkah-langkahnya yang dapat Anda praktikkan sendiri di rumah.

Penyiangan Bandeng
1) Ikan bandeng dibelah pada bagian punggung ( bentuk kupu-kupu ) dari mulai kepala sampai pada pangkal ekor, usahakan pengirisan tidak memotong tulang punggung.



2) Bersihkan bandeng dengan cara membuang isi perut, kotoran, dan insang.









3) Ikan bandeng dicuci agar bandeng juga bersih dari sisa-sisa darah. Pembersihan sisa darah penting dilakukan karena sisa darah yang masih melekat bisa mempercepat terjadinya proses pembusukan baik secara kimia maupun secara biologi. Agar lebih bersih, dilanjutkan dengan perendaman ikan dalam larutan garam 3% .









Pencabutan duri
Alat bantu : pinset
1) Penggangkatan/ pencabutan tulang belakang.
Tulang belakang dipatahkan pada bagian ekor selanjutnya ditarik ke atas ke bagian kepala, daging ikan ditekan agar tidak ikut tertarik keatas sampai ke bagian kepala .
      
      
2) Cabut duri bagian perut sebanyak 16 pasang dengan menggunakan pinset










3) Mencabut duri di daerah dada dekat kepala (jumlah duri 12 buah)









4) Cabut duri punggung (jumlah duri 42 buah ) diawali pada bagian depan dekat tutup insang.










5) Mencabut duri di daerah dekat pangkal ekor (jumlah duri 12 buah).

6) Potong sirip punggung yang diawali dari pangkal punggung sirip punggung hingga sirip terlepas.









7) Perabaan sebaiknya dilakukan untuk memastikan duri telah tercabut semua. Apabila masih terasa ada duri, segera diambil setelah duri betul-betul tercabut semua ikan bandeng tanpa duri siap dikemas.










(Sumber : Modul Pengolahan Ikan Bandeng, Pusluh Kelautan dan Perikanan)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

MEMBUAT MIE GANYONG

CARA MEMBUAT TELUR ASIN YANG MASIR (Cara Basah)